[REVIEW ONLINE BOOK] THE MIRROR by Ririn Ayu —at Storial


Hai..😘😘
Masih belum nyerah buat ngereview πŸ˜†πŸ˜†πŸ˜† kali ini genre yang paling saya sukai untuk diulas. Tapi sebelumnya saya mengucapkan :

~~ Minal Aidzin Walfaidzin, Selamat Idul Fitri 1440H.. Mohon maaf lahir dan bathin ~


Buat para readers semua. Apabila saya ada salah-salah kata ditulisan ini dan sebelumnya, mohon dimaafkan. πŸ˜‡πŸ˜‡πŸ˜πŸ˜

Nah..seperti yang saya sampaikan tadi, kali ini saya mau ngulas novel bergenre Misteri. Genre yang bener-bener paling saya kuasai kalau menulis di platform-platform kepenulisan πŸ˜‚
Tapi tenang, ini bukan novel buatan saya kok. Dari sekian banyak novel di Storial akhirnya nemu satu yang menurut saya bagus.

Kayak apa sih.. Yuk kita ulas πŸ˜‡

Pertama saya mau komen soal cover. Bisa liat di panel atas kan?  Hmm suka sih. Gambarnya penuh misteri. Ada perempuan berkerudung merah di sana. Tengah menengadahkan tangannya seperti tengah berdoa di kegelapan. Sesuai lah dengan isi cerita yang memang banyak banget misteri yang belum terpecahkan.

Ngeliat covernya udah bikin saya tertarik. Tapi terus jadi teringat sama salah satu tokoh fiksi dalam drama korea.. Kayak gini nih..

Hahahhaa beda banget yak πŸ˜†πŸ˜† ( yaiyalaah)
Ya udah skip aja.

Cerita ini terdiri dari 26 bab dan sayangnya masih ON GOING gaes 😣 jadi emang kudu sabar buat nungguin kelanjutannya. Kalau kalian suka sama genre kayak gini,yuk liat dulu sinopsisnya..  πŸ˜‹

— Sinopsis—

Claire, seorang gadis yang 'terpaksa' menjadi buronan karena terjebak dalam situasi yang membuatnya tak bisa mengelak dari polisi. Claire terbangun di dalam sebuah kamar dengan mayat di sebelahnya. Dan mayat tersebut ternyata adalah sahabat baiknya — Jennifer.

Dalam keadaan kalut dan bingung, Claire memutuskan untuk kabur. Karena masalah muncul karena ia tak ingat kejadian apapun sebelum Jennifer tewas. Dan selama pelariannya itu, ia menemukan cermin aneh yang ia temukan di hutan.

Cermin yang dapat membawanya ke masa lalu dan dalam beberapa waktu itulah Claire mendapatkan kepingan-kepingan petunjuk, bukti bahwa ia bukanlah pembunuh Jennifer. Melainkan ia tengah dijebak oleh pelaku sebenarnya.

Di saat yang tak terduga, ia bertemu dengan Brad. Pria asing yang menawarkannya bantuan. Meski Claire sebenarnya ragu untuk bekerja sama dengan Brad, namun Claire akhirnya setuju untuk menerima semua bantuan Brad selama pelariannya.

Dan ternyata misteri tak cukup hanya pada — siapa yang menjebak Claire sebagai pembunuh dan cermin yang bisa membuatnya berteleportasi— namun juga sosok Brad yang sering muncul dalam bayangan masa lalunya pada cermin dan mimpi-mimpinya.

Siapa sebenarnya yang telah membunuh Jennifer? Dapatkah Claire mempercayai Brad yang ternyata punya masalah misterius dengan kekasihnya Mike?

Baca keseruannya yuk di link berikut : https://www.storial.co/book/the-mirror πŸ˜‡πŸ˜‡πŸ˜‡

— Review Cerita —

Penulis — Ririn Ayu begitu detail dalam menulis cerita misteri ini. Bahasa yang lugas, cermat serta penyampaian dialog yang umumnya— untuk menulis cerita tema misteri tidak memerlukan percakapan yang 'menjemukan' — Ririn berhasil membuat cerita ini menegangkan, lucu, menggemaskan ( saat membaca teori2 konyol yang Claire buat untuk Brad) juga tercengang di saat yang sama.

Setiap babnya kita akan dibawa untuk merasakan bagaimana Claire melewati hari-harinya menjadi buronan bersama Brad. Bahkan chemistry yang timbul antara Claire dan Brad ini juga membuat saya kesemsem setiap membaca halaman perhalamannya πŸ‘πŸ‘πŸ˜…πŸ˜…πŸ˜…

Sayangnya ini masih on going, jika kalian tipe orang yang nggak sabar nunggu, mungkin bisa skip cerita ini. Tapi nggak ada salahnya juga baca sedikit demi sedikit, pasti penasaran dan terjebak susah tidur seperti saya karena 'jengkel' mau liat kelanjutannya hahahah

Untuk rating, saya kasih 8 untuk novel ini πŸ˜‡πŸ˜‡

Jadi gimana?  Tertarik buat baca cerita misteri sebagai pengantar tidur?


Komentar

  1. Aku udah baca nih, terima kasih ya. Good luck untuk Challenge-nya :D

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

[REVIEW ONLINE BOOK] a little dangerous Thing Called Love by Handi Namire — at storial

[REVIEW ONLINE BOOK] Percuma Ganteng by Azerani — at Storial

[REVIEW ONLINE BOOK] DALAM SUJUD KITA BEDA by LOU — at Storial